Begini Tanggapan Sang Sutradara Mengenai Sinetron ‘Dunia Terbalik’ yang Sukses Puncaki Rating Kalahkan ‘Anak Jalanan’!

0
2412
Share on Facebook
Tweet on Twitter
Dunia Terbalik
copyright©swadeka

Begini Tanggapan Sang Sutradara Mengenai Sinetron ‘Dunia Terbalik’ yang Sukses Puncaki Rating Kalahkan ‘Anak Jalanan’!

lensaremaja.com bintang-Saat ini sinetron yang bejudul Dunia terbalik telah menjadi andalan dalam stasiun TV milik RCTI. Dalam sinetron ini mengisahkan tentang fenomena yang terjadi di sebuah desa yang bernama Cikadu, dimana desa itu selalu saja gaduh dengan adanya bapak-bapak yang bernama : Akum yang diperankan oleh Agus Kuncoro, Aceng yang diperankan oleh Sutan Simatupang, Dadang yang diperankan oleh Indra Birowo, dan juga Idoy yang diperankan oleh Benk Benk.

Dalam sinetron yang berjudul Dunia Terbalik ini , kegiatan para bapak tersebut adalah sebagai seorang ayah rumah tangga yang mengurus urusan rumah tangga, mendidik anak-anak, dan juga berbelanja di tukang sayur.

Dunia Terbalik
copyright©cilipop.com

Sedangkan para istri mereka bekerja menjadi seorang Tenaga Kerja Wanita atau TKW di luar negeri. Para ibu ini telah menjadi tulang punggung bagi keluarga mereka. cerita dalam sinetron yang berjudul Dunia Terbalik ini memang sangat dekat sekali dengan masyarakat yang ada di Indonesia. Menceritakan tentang kenyataan apa yang ada di Negeri ini. Di beberapa tempat, justru istri lah yang bekerja dan juga mencari nafkah dan suaminya hanya bersantai-santai di rumah.

Sejak awal di tayangkannya sinetron yang berjudul Dunia Terbalik pada tanggal 5 Januari lalu, sinetron ini langsung saja menarik perhatian para penonton dan juga telah sempat menduduki posisi tertinggi dalam perolehan rating TV. Iip Sariful Hanan, yang tak lain adalah sutradara dari sinetron ini telah memberikan tanggapan mengenai sinetron yang telah dia sutradarai tersebut.

Saat dijumpai di lokasi syuting sinetron tersebut Iip Sariful Hanan mengatakan bahwa ini semua adalah kerja keras dari para pemain dan juga kru. Dia juga mengaku terkejut dan juga merasa terharu karena sinetron yang telah dia sutradarai mendapatkan rating yang bagus di luar ekspetasi yang diperkirakan.

Dia juga berkata bahwa rating dalam sebuah program TV memang penting, akan tetapi jika hanya fokus pada ratingnya saja akan bahaya. Dengan meraihnya rating tertinggi dalam sinetron Dunia Terbalik hal ini justru membuatnya takut.

Dia takut tak bisa menjaga dan juga mempertahankan posisi rating yang telah diraih. Oleh karena itu untuk melawan rasa takutnya dia akan terus menjaga konsistensi kerja dari para pemain dan juga kru, agar tetap digemari oleh para pemirsa dan juga penonton setia dari sinetron ini.

Baca Juga Terlalu Lebay di ‘Dunia Terbalik’, Felicya Angelista Banjir Kritikan!”

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY