Begini Kronologi Penyekapan Axel Mathew Anak Jeremy Thomas Oleh Oknum Polisi!

0
27
Share on Facebook
Tweet on Twitter
Axel Mathew, Jeremy Thomas
Copyright ©liputan6.com

Begini Kronologi Penyekapan Axel Mathew Anak Jeremy Thomas Oleh Oknum Polisi!

Lensaremaja.comAxel Mathew putra dari artis Jemery Thomas menjadi korban penyekapan dan penganiayaan. Palaku dalam perkara ini adalah beberapa oknum yang mengaku sebagai anggota polisi dari Satuan Narkoba Polres Bandara Soekarno Hatta.

BACA JUGA : Berita Terkini: Kapolres Jakarta Pusat Benarkan Ammar Zoni Ditangkap Gara-Gara Narkoba!

Pada saat dikonfirmasi, Jeremy membenarkan adanya kejadian yang terjadi pada Sabut (15/7/17) tersebut. Dia menambahkan, penyekapan pada awalnya telah dilakukan oleh beberapa oknum di sebuah hotel yang berada di kawasana Kemang, Jakarta Selatan.

Pada saat itu, kata dia, Axel Mathew sedang berada dirumah di kawasan Cilandak, pukul 19.00 WIB, saat itu ada salah satu temannya yang meneleponnya untuk meminta datang di hotel tersebut. Kemudian dia langsung menuju ke lokasi.

Sekitar pada pukul 19.30 WIB, Axel Mathew langsung diciduk oleh beberapa oknum yang menggunakan pakaian premann, pada saat itu beberapa oknum tersebut berbau alkohol dari mulutnya. Namun, korban sempat memberikan perlawanan.

“Axel Korban sempat berontak dengan melarikan diri karena menyangka mereka adalah preman yang sedang mabuk. Namun berhasil ditangkap, dan ternyata mereka adalah oknum polisi diduga dari Satuan Narkoba Polres Bandara Soetta,” kata Jeremy, Senin (17/7/17) dini hari.

Jeremy Thomas (1)
Copyright ©liputan6.com

Jeremy mengatakan, penyekapan yang dilakukan kepada Axel Mathew berlangsung selama kurang lebih empat jam, hingga pukul 22.30 WIB. Pada saat itu, korban telah mendapatkan tekanan untuk mengakui menggunakan dan memiliki narkoba.

BACA JUGA : Begini Kondisi dan Reaksi Ammar Zoni Saat Ditangkap Polisi di Hadapan Orangtuanya!

Lebih lanjut, dia juga sempat mendapatkan pukulan dari beberapa oknum itu. Mengetahui adanya kejadian yang menimpa Axel Mathew itu, Jeremy kemudian melaporkannya kepada Mapolda Metro Jaya.

“Akhirnya dilepaskan setelah kita melapor dibantu oleh dari Jatanras Polda Metro Jaya, karena tidak ditemukan bukti narkoba padanya (Axel),” ujarnya.

Akibat dari kejadian itu, Axel Mathew telah mendapatkan luka memar yang terdapat pada tangan, wajah, punggung, serta kakinya. “Visum sudah dilakukan di RSCM,” pungkasnya.

Melihat hal ini, kasus penyekapan dan penganiayaan yang dilakukan oleh beberapa oknum diduga polisi dari Polres Bandara Soekarno Hatta ini akan segera dilaporkan oleh pihak Divisi Propam Mabes Polri.

BACA JUGA : Selain Lakukan Penyekapan, Pemuda Asal Depok Ini Sebar Video Hot Mantan Pacar di Media Sosial!

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY