Begini Tanggapan Wapres Jusuf Kalla Soal Raja Salman yang Perpanjang Liburan di Bali!

0
178
Share on Facebook
Tweet on Twitter
Liburan Telah Usai, Rombongan Raja Salman Mulai Tinggalkan Bali!
Copyright ©detiknews

Begini Tanggapan Wapres Jusuf Kalla Soal Raja Salman yang Perpanjang Liburan di Bali!

Lensaremaja.com – Raja Salman bin Abduaziz Al Saud kini tengah menikmati liburan di Bali sejak Sabtu, 4 Maret 2017. Raja Salman di Bali ini direncanakan akan berlibur selama 5 hari mulai tanggal 4 hingga 9 Maret 2017. Namun setelah dua hari di Bali Raja Salman memutuskan untuk memperpanjang liburan di Bali.

Pihak kerajaan Arab Saudi sendiri menyatakan jika memperpanjang masa liburan hingga Minggu, 12 Maret 2017. Dengan diperpanjangnya liburan Raja Salman ini membuat Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla ikut memberikan tanggapannya.

Begini Tanggapan Wapres Jusuf Kalla Soal Raja Salman yang Perpanjang Liburan di Bali!
Copyrigth©global

Jusuf Kalla atau sering dipanggil JK mengatakan liburan Raja Salman diperpanjang merupakan hal yang bagus. Hal itu membuktikan jika alam Indonesia memang indah dan tentunya akan bagus untuk pariwisata Indonesia nantinya.

JK menyampaikan hal ini pada saat ditemui tim media di JCC, Senayan, Jakarta Selatan, pada Selasa, 7 Maret 2017. Dia mengatakan jika Raja Salman memperpanjang liburannya karena terpesona dengan keindahan Indonesia khususnya Pulau Dewata, Bali.

Begini Tanggapan Wapres Jusuf Kalla Soal Raja Salman yang Perpanjang Liburan di Bali!
Copyright ©detiknews

‘Raja Salman memperpanjang liburannya mempunyai dampak yang bagus bagi pariwisata Indonesia. Tak hanya itu ini berarti membuktikan jika Indonesia memang indah dengan bukti Raja memperpanjang liburannya’ Ujar Jusuf Kalla.

Raja Salman di Bali ini hanya untuk berlibur hal ini sebelumnya telah disampaikan oleh pihak kerajaan Arab Saudi. Pihak kerajaan sendiri mengatakan jika liburan sang Raja di Bali ini bersifat pribadi dan tak ingin diganggu oleh siapapun termasuk tim media.

Kemudian JK juga mengatakan jika liburan pemimpin Arab Saudi da juga rombongan besar kerajan ini merupakan suatu ajang untuk memperkenalkan pariwisata Indonesia. Dia juga mengungkapkan jika sang Raja sangat betah di Bali karena keindahan alamnya yang bagus.

Begini Tanggapan Wapres Jusuf Kalla Soal Raja Salman yang Perpanjang Liburan di Bali!
Copyrigth©detiknews

Wakil Presiden juga mebgungkapkan jika dirinya saja pernah di Bali hanya kurun waktu dua hari tidak selama Raja Salman. Hal ini membuktikan jika ini merupakan kampanye hebat khususnya Timur Tengah karena Raja Salman tinggal selama seminggu di Bali.

Raja Salman di Bali ini juga mendapat pengamanan ketat baik sekitar wilayah objek wisata yang dikunjungi maupun penginapan tempat beristirahat. Raja Arab dan juga rombongannya ini menginap di Hotel St Resort Bali di Nusa Dua, Bali.

baca lain Terungkap, Ternyata Ini Alasan Raja Salman Perpanjang Liburan di Bali

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY