Peringati Hari Kebangkitan Nasional, Ketua KPK Ajak Masyarakat Lakukan Hal Ini!

0
18
Share on Facebook
Tweet on Twitter
Ketua KPK Agus Rahardjo
Copyright ©Harianindo

Peringati Hari Kebangkitan Nasional, Ketua KPK Ajak Masyarakat Lakukan Hal Ini!

Larensemaja.com – Pada tanggal 20 Mei seluruh warga Negara Indonesia telah memperingati sebagai Hari Kebangkitan Nasional. Peringatan ini telah ditetapkan oleh Presiden Soekarno. Sedangkan pada tanggal 20 Mei 1908 merupakan hari lahirnya organisasi Budi Utomo.

BACA JUGA : Mengungkap Sejarah Hari Kebangkitan Nasional Sebagai Simbol Persatuan Indonesia!

Pada Hari Kebangkitan Nasional ini adalah salah satu momen yang sangat tepat untuk memerberikan semangat juang. Terkait dengan hal itu telah disampaikan oleh Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Agus Rahardjo. Pihaknya mengharapkan adanya Hari Kebangkitan Nasional dapat dijadikan sebuah momentum untuk menyadarkan diri.

Karena sekarang ini Indonesia yang masih jauh dari kondisi yang sebelumnya sudah diidam-idamkan oleh para pendirinya. Oleh karena itu, Agus meminta kepada semua pihak untuk memberikan kotribusi kepada bangsa.

“Kita semua harus berkontribusi, semua pihak. Jadi jangan hanya penyelenggara negara saja, jangan hanya penegak hukum saja,” kata Agus pada saat di Gedung KPK Kuningan Jakarta Selatan, Jumat 19 Mei 2017.

Dalam peringatan Hari Kebangkitan Nasional ini, pihaknya juga telah meminta kepada seluruh masyarakat Indonesia, terutama kepada para pemuda-pemuda yang akan menjadi penerus bangsa, suapaya bangkit dan membangun Indonesia yang lebih baik lagi dari sekarang.

Agus Raharjo
Copyright©

“Anda semua harus bangkit untuk membuat Indonesia ini jauh lebih jaya,” ujar Agus dalam harapannya di Hari Kebangkitan Nasional 2017 ini.

BACA JUGA : Sejarah Peringatan Hari Kartini Setiap Tanggal 21 April, Emansipasi Wanita Serta Edukasi Habis Gelap Terbitlah Terang!

Pihaknya mengatakan, kalau kebangkitan bangsa Indonesia ini sangat diperlukan untuk kedepannya, suapaya bangsa Indonesia menjadi seperti apa yang telah menjadi impian dari para pendirinya yang sudah memperjuangkan bangsa.

Sehingga dengan ini, kebangkitan bangsa harus dikontribusi oleh semua pihak. Dalam hal ini peran serta masyarakat sangat dibutuhkan untuk menjadikan Indonesia lebih baik lagi kedepannya. Sedangkan untuk yang terjadi sekarang ini yang masih timpang.

Adanya hal tersebut karena masih belum adanya kesadaran dari masyarakat untuk melakukan kerja sama dengan penegak hukum. Harpannya dalam Hari Kebangkitan Nasional ini supaya masyarakat memberikan kontribusi yang baik untuk bangsa agar maju lebih baik.

BACA JUGA : Inilah Makna yang Dapat Diambil dari Peringatan Hari Perempuan Internasional 2017!

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY