Berita Terkini: Facebook (FB) Resmi Rilis Fitur Pemesan Makanan!

0
21
Share on Facebook
Tweet on Twitter
Basmi Hoax, FB Sudah Punya Cara Ampuh Ini?
Copyright ©liputan6

Berita Terkini: Facebook (FB) Resmi Rilis Fitur Pemesan Makanan!

Lensaremaja.com – Sekarang ini Facebook (FB) telah secara resmi merilis sebuah fitur yang tak diduga-duga. Kerena dalam fitur yang telah disediakan oleh jejaring sosial media tersebesar itu dapat digunakan penggunanya untuk melakukan pemesanan makanan dari beberapa restoran yang menjadi favoritnya.

BACA JUGA : Status FB Jadi Viral, Afi Nihaya Ungkap Keinginan Bertemu Presiden Jokowi!

Pada tombol navigasi yang berada di FB baik dalam web atau mobile, ada sebuah opsi pilihan yaitu “Order Food” atau “Pemesanan Makanan” yang sudah disediakan kepada para pengguna terpilih. Opsi tersebut berupa ikon dengan gambar hamburger berwarna untuk desktop dan dan hamburger warga biru-merah untuk jejaring sosial ini pada Mobile.

Dikutip dari Tech Crunch, Senin (22/5/17), opsi yang akan digunakan itu telah diperkenankan kepada pengguna untuk melakukan pemesanan makana dari restoran yang ada di jaringan Delivery.com dan Slice. Dengan menggunakan opsi ini, maka seluruh proses mulai dari pemesanan hingga pembayaran dapat dilakukan melalui FB.

Dengan hadirnya fitur baru yang telah diberikan ini, adalah salah satu bentuk kerja sama yang sudah dijalin antaran pihak FB dengan Delivery.com dan Slice, kerja sama tersebut telah dibentuk sejak Oktober 2016 lalu.

fb
Copyright ©Ilustrasi

Pada saat itu, perusahaan mengatakan, kalau pengguna dapat melakukan pemesanan makan yang mereka inginkan dari beberapa restoran yang telah memiliki laman FB. Hal itu dapat dilakukan dengan memalui sebuh tombol “Start Order”.

BACA JUGA : Berita Terkini: HMI Laporkan Akun FB yang Dituduh Nistakan Umat Islam!

Hadirnya fitur baru tersebut untuk menambah layanan pada jejaring sosial ini kepada para penggunanya. Dengan adanya fitur ini para pengguna tidak perlu repot untuk melakukan pemasanan makan dari sebuah restoran yang diinginkannya.

Menurut salah satu pengguna yang sudah menggunakan fitur ini, dia mengaku kalau sukses melakukan pemesanan makan. Pada saat menekan tombol tap pemesanan makan, maka pengguna akan diarahkan ke dalam pilihan menu.

Setelah itu dapat menambahkan item ke keranjang (cart), mengoreksi pemesanan, dmenambahkan tip, dan melakukan pembayaran secara langsung di FB tersebut. Dengan itu pesanan yang sudah dipesan akan sampai ke rumah.

BACA JUGA : Gara-Gara WhatsApp, FB Wajib Bayar Denda Rp1,6 Triliun!

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY