Berita Terkini: Jalan Utama Kuningan-Majalengka Ambles, Ini Jalur Alternatifnya!

0
414
Share on Facebook
Tweet on Twitter
Jalan Utama Kuningan-Majalengka Lonsor
Copyright©liputan6

Berita Terkini: Jalan Utama Kuningan-Majalengka Ambles, Ini Jalur Alternatifnya!

Lensaremaja.com – Akibat adanya longsor yang telah menyebabkan akses utama Kabupaten Kuningan ke Cikijing dan Majalengka, Jawa Barat, pada Jumat (17/2/17) sekitar pada pukul 05.30 Wib. Adanya longsor yang terjadi di kawasan Dusun Kliwon, Desa Kawah Manuk, Kecamatan Darma, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat telah memotong jalur sepanjang 20 meter.

“Longsor memutus jalan menuju tiga kabupaten di Jawa Barat melalui jalur selatan,” kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Yusri Yunus.

Dengan adanya longsor yang telah terjadi ini telah memutuskan jalan utama Kuningan-Majalengka. Sehingga dengan ini jalur tersebut tidak biasa dilalui untuk semua kendaraan yang akan melintasnya karena longsor yang telah memutuskan jalan.

Sekarang ini diduga kalau longsor yang berada di jalan utama Kuningan-Majalengka ini lantaran adanya genangan air yang berada di sisi kanan jalan yang tidak bisa mengalir kearah jurang. Sehingga dengan ini telah membuat tebing longsor.

Kapolres Kuningan AKBP M Syahduddi mengatakan BPBD Kuningan dengan petugas lainnya yang terlihat berada di lokasi kejadian di jalan utama Kuningan-Majalengka. Pihaknya yang telah membuat jalur untuk membuang genangan air yang terlihat berada di sisi kanan jalan untuk menuju ke sisi kanan jalan.

“Ada genangan air di sisi kanan yang tidak terbuang ke sisi kiri yang mengarah ke jurang. Kami duga menjadi penyebab tanah longsor ini,” kata Syahduddi, Jumat (17/2/17).

Jalan Utama Kuningan-Majalengka
Copyright©Instagram /@rtmcjabar

Untuk melakukan pebukaan jalur air yang berada di jalan utama Kuningan-Majalengka ini, petugas yang harus melakukan pembelahan jalan yang sudah ambles sebagian. Sehingg dengan ini jalan utama tersebut telah dinyatakan putus total.

“Sekarang lagi dibuka jalur airnya, mau enggak mau memang membelah jalan, jadi sekarang putus total. Tidak bisa dilalui kendaraan,” ungkap dia.

“Kami mengantisipasi masyarakat jangan sampai mendekati area longsoran karena memang lokasi tanahya sangat labil,” sambungnya.

Pihaknya telah menyiapkan jalur alternatif dengan adanya putusnya jalan utama Kuningan-Majalengka ini. untuk kendaraan roda dua dan empat dapat melalui jalur Desa Karanganyar Darma – Desa Parung – Cidulang hingga tiba di Cikijing (Majalengka).

Jalur alternatif lainnya yang dapat dilalui kendaraan lainnya dapat melalui Jagara – Desa Sakerta Timur – Desa Sakerta Barat – Desa Sukarasa – keluar Desa Cipasung. Sedangkan untuk kendaraan roda enam yang akan diarahkan ke Jalan Raya Caracas, Sumber Rajagaluh Majalengka dan sebeliknya.

baca juga :

Cek Jalur Alternatif Car Free Night Di Jakarta !

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY