Ada yang Spesial di Sinetron ‘Dunia Terbalik’ Selama Bulan Ramadhan, Apa Itu?

0
371
Share on Facebook
Tweet on Twitter
Dunia Terbalik
Copyright©Tribunnews

Ada yang Spesial di Sinetron ‘Dunia Terbalik’ Selama Bulan Ramadhan, Apa Itu?

Lensaremaja.com – Masuk dalam deretan program Ramadhan RCTI, sinetron Dunia Terbalik siapkan kejutan menarik dalam episode Ramadhan. Mulai dari penambahan pemain hingga kru sinetron yang tayang di RCTI ini.

Para istri dari 4 sekawan di Desa Ciraos yaitu  Agus Kuncoro, Sutan Simatupang, Indra Birowo dan benk Benk ini akan datang dan berkumpul kembali dengan keluarganya. Pada Rabu 24 Mei 2017 Selaku managing Director Bisnis Development dan Operasional Support MNC yang bernama Ella Kartika ini mengatakan, “Pasti ada yang spesial. Di mana para istri nanti akan datang, akan ketemu dengan para suami.”

Seperti yang sudah diketahui dalam episode – episode sebelumnya, istri dari Akum, Aceng  dan Idoy ini telah terungkap. Denaya Bintang Azmi ini akan berperan sebagai Esih istri Akum. Della Puspita akan berperan sebagai Eem istri Aceng.

Baca Juga :Sukses Bintangi Dunia Terbalik, Andi Arsyil Curhat Soal Keinginan Jadi Penulis Naskah Sinetron!

Serta Happy Salma yang akan berperan sebagai Atem istri Idoy yang menjadi primadona di desanya tersebut. sementara istri dari Dadang yang hingga saat ini masih dirahasikan akan muncul di sinetron Dunia Terbalik.

Dunia Terbalik,
Copyright©Tribunnews

Lepas dari itu semua, sinetron Dunia Terbalik ini merupakan sinetron yang sangat disukai banyak orang, hal tersebut terbukti dari rahihan rating yang selalu menempai urutan teratas. Melihat kesuksesan sitkom tersebut Ella Kartika berjanji akan terus menayangkan sitkom tersebut hingga melebihi 1000 episode.

Ella juga berharap supaya Sitkom Dunia Terbalik ini selalu nomor satu. Pada Rabu 24 Mei 2017 Ella mengatakan, “Kita komit mau mencapai 1000 episode minimal dan menjadi nomor satunya itu seluruh program di TV.”

Baca Juga :Mengenal Debby Shinta, Si Imut Iceu Juiceu Bintang Baru Sinetron Dunia Terbalik!

Sutradara Dunia terbalik yang bernama Sariful Hanan ini juga mengungkapkan jika ia dan timnya akan bekerja keras supaya sitkom ini berumur panjang. Bahkan melebihi umur Sinetron Tukang Bubur Naik Haji yang tayang dari tahun 2012 hingga tahun 2017.

Sang sutradara mengatakan, “Insya Allah kita semua akan bekerja sangat keras untuk membuat panjang Dunia Terbalik, bahkan sampai mengalahkan TBNH yang 3000 sekian ratus dan kita 5000. Jangan kaget kalau ini terus berjalan.”

Baca Juga :Salah Artikan Soal Agama, Sinetron ‘Dunia Terbalik’ RCTI Kena Semprit KPI!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here